Berita

Personel Polsek Rasanae Barat Lakukan Patroli Ngabuburit di Pusat Jajanan Takjil di Kota Bima

×

Personel Polsek Rasanae Barat Lakukan Patroli Ngabuburit di Pusat Jajanan Takjil di Kota Bima

Share this article

Kota Bima, NTB (25/3) – Menjelang waktu berbuka puasa, Personel Polsek Rasanae Barat Polres Bima Kota, Polda NTB, turut berpartisipasi dalam kegiatan Patroli Ngabuburit. Patroli ini dilaksanakan pada Minggu (24/03/2024) di sepanjang jalan pusat jajanan Takjil dan pasar ramadhan di Kota Bima.

Kapolres Bima Kota, AKBP Yudha Pranata, S.I.K., S.H, melalui P.s Kasubseksi pidm sie Humas Aipda Nasrun, menjelaskan bahwa kegiatan Patroli Ngabuburit dilakukan dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan kondusif menjelang buka puasa Ramadhan 1445 H / 2024 M.

“Patroli Ngabuburit bertujuan untuk memastikan warga masyarakat dapat melaksanakan ngabuburit dengan tenang dan merasa aman, dengan kehadiran polisi melalui patroli ini,” ujar Aipda Nasrun.

Selain memberikan rasa aman kepada masyarakat, Patroli Ngabuburit juga menjadi kesempatan bagi personel kepolisian untuk memberikan himbauan kamtibmas kepada warga. Himbauan tersebut meliputi himbauan untuk tetap berhati-hati saat berbelanja, memarkirkan kendaraan di tempat yang aman, serta melakukan penguncian ganda untuk mencegah tindakan kriminalitas.

Sasaran patroli meliputi lokasi-lokasi yang sering dikunjungi oleh warga saat ngabuburit, seperti Pasar Ramadhan dan sejumlah pertokoan. Hal ini dilakukan guna memastikan keamanan seluruh masyarakat yang beraktivitas di sekitar lokasi tersebut.

Dengan dilaksanakannya kegiatan Patroli Ngabuburit ini, diharapkan masyarakat dapat menjalani bulan suci Ramadan dengan penuh ketenangan dan keamanan. Semua pihak diimbau untuk terus menjaga keamanan serta ketertiban selama bulan Ramadan demi terciptanya situasi yang kondusif di Kota Bima.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *